Bahagia dengan Membahagiakan Orang Lain

Assalamualaikum

Sesuai rencana saya, salah satu yang ingin saya lakukan adalah ingin berbagi ilmu agama dengan membuat tulisan di blog ini, dan inilah postingan pertama saya tentang belajar agama :)


BAHAGIA....
Siapa sih yg gak kepengen bahagia, seluruh umat manusia rasanya ingin bahagia, tapi caranya berbeda beda. Ada yg pengen bahagian dengan cara kerja biar dapet duit banyak, ada yg kepengen bahagia dengan ngejalanin hobinya, ada yg kepengen bahagia dengan bermain game, ada yg kepengen bahagia dengan mencari posisi di lingkungannya biar dikenal banyak orang dan masih banyak lagi cara orang biar bisa hidup bahagia.

Hmm jika dipikir2 cara tersebut nggak ada salahnya untuk dicoba, tapi... apa bener yg kita lakukan bisa bikin bahagia atau jangan2 cuma di angan aja bahagianya.
Pada dasarnya kebahagiaan kita itu tidak diukur dengan harta, kemewahan, ketenaran akan tetapi ada perkara2 lain yang bisa menjadikan orang berbahagia.

Lalu perkara apa saja yg bisa dilakukan agar kita bisa bahagia.

Rasulullah menjelaskan dalam sebuah hadist bahwasannya ada beberapa amalan yang dicintai Allah yaitu :
1. Rasa senang yg engkau masukkan ke dalam hati seorang muslim
2. Engkau hilangkan rasa laparnya
3. Engkau lunaskan hutang2nya
4. Engkau hilagkan kesulitannya.
Sesungguhnya aku menemani saudaraku untuk memenuhi kebutuhannya lebih aku sukai daripada aku i'tikaf di masjid nabawi selama 1 bulan
(Shahih Al Albani di dalam "shahih at targhib")

Amalan2 di atas itulah yang apabila dikerjakan bisa memunculkan kebahagiaan bagi pelakunya.

Ada suatu kisah ketika seorang sahabat datang menemui Nabi dia mengeluhkan kerasnya hatinya dan tidak merasakan kebahagiaan. Maka Nabi menjawab jika engkau ingin hatimu menjadi lembut, bahagia, tenang, maka berilah makanan kepada fakir miskin dan usapkanlah tanganmu di kepala anak yatim.

Seperti yang kita tahu pula ada kaidah yg sangat agung yg telah dijelaskan oleh para ulama dan tentunya kita juga tahu tentang kaidah ini yaitu :
"Balasan sesuai dengan amalam seorang hamba"

Maka jika kita ingin bahagia maka bahagiakanlah orang lain dan Insya Allah akan dimasukkan kebahagiaan ke dalam diri kita.

Sekian postingan kali ini kurang lebih mohon maaf jika ada kesalahan tolong dikomentari ya biar bisa diperbaiki.

Ok sampai sini dulu ya. Wassalamualaikum :)

Sumber ilmu : 
Ust Firanda Andirja MA dalam ceramhnya di program BIAS(Klik aja jika mau tau biografi beliau)

Comments

  1. CASINO VICKET | Harrah's Resort Southern California - JMH Hub
    Casino VICKET Enjoy the 전주 출장샵 comfort and excitement of 서귀포 출장마사지 a casino resort with a perfect blend of fun and 대전광역 출장마사지 relaxation. 안산 출장샵 With the largest resort in the 김포 출장안마 world

    ReplyDelete

Post a Comment